Tentang Proyek ini

 Perkenalkan, saya Hafi, guru musik berpengalaman 16 tahun di bidang piano 

youtube saya: hafims16

Saya menawarkan les privat piano di jabodetabek untuk umum, semua usia.
Keunggulan utama yang saya tawarkan adalah;
1. Saya DATANG ke tempat Anda
2. Program cepat bisa; materi yg saya ajarkan tidak bertele-tele dan bisa menyesuaikan kebutuhan Anda.
3. Genre musik klasik, pop barat indonesia, jazz dasar, musik tradisional dari berbagai daerah.
4. lagu anak-anak mulai dari genre klasik sampai lagu wajib dan lagu populer  

materi kursus yang saya ajarkan adalah sebagai berikut:
1. Teori dasar musik (cara membaca not balok sudah termasuk disini)
2. Latihan motorik (penjarian, tangganada, arpeggio)
3. Cara bermain melodi di tangan kanan ataupun kiri!
4. Cara mengiringi penyanyi
5. Cara bermain solo (iringan dan melodi secara bersama-sama)
6. Memainkan sebuah lagu hanya dari mendengarkan (ngulik/mencari akor-akor dan melodi dari sebuah lagu)

Untuk materi piano klasik, saya menggunakan bahan dari inggris, jepang, dan amerika.

Durasi kursus 40 menit

Target kursus piano pop:
1. dalam 2-3 pertemuan mampu memainkan lagu sederhana dengan menggunakan 2 tangan.
2. Dalam 4-6 pertemuan bisa mengiringi teman bernyanyi/bernyanyi sambil bermain piano
3. Dalam 7-10 pertemuan bisa memainkan piano cover sendiri
4. Dalam pertemuan berikutnya akan diajarkan materi mulai dari mengiri violin, saxophone, bermain dalam band, dan masih banyak lagi.

Untuk target kursus piano klasik:
1. dalam 2-3 pertemuan bisa membaca not balok kiri dan kanan di register tuts piano c3-c4
2. dalam 4-6 pertemuan sudah bisa membaca sight reading beberapa lagu sederhana yang dituliskan dengan not balok.
3.  pertemuan selanjutnya membaca lagu-lagu not balok sesuai serial volume buku latihan dari grade 1-8.


Biaya sudah termasuk buku tulis, untuk buku bahan ajar akan diberikan soft file nya agar diprint oleh siswa

Detail Proyek
Nilai Proyek

Rp 159,000 - Rp 200,000



Album lainnya dari Ilmupiano music course

Ilmupiano music course
25% Selesai
Minta Penawaran

Pilih layanan yang disediakan oleh Ilmupiano music course

Minta Penawaran