Bagi Anda yang berencana merombak dapur, mungkin akan bingung dan bertanya-tanya bagaimana posisi meletakkan kulkas di dapur yang seharusnya. Pada dasarnya, setiap ruangan di rumah sebaiknya memiliki komposisinya masing-masing. Selain memenuhi koleksi peralatan memasak, ruangan dapur juga harus nyaman dan memiliki tata letak yang fungsional untuk memenuhi kebutuhan Anda.
Kulkas menjadi alat elektronik terbesar dan paling penting di dapur. Ada beberapa faktor yang sebaiknya Anda terapkan dalam menempatkan kulkas di ruangan dapur.
Mengutip dari laman Home and Gardens, berikut adalah 5 tips posisi terbaik menurut para ahli untuk penempatan kulkas di dapur.
Perhatikan Posisi Segitiga Dapur
Dalam menempatkan kulkas dengan posisi terbaik di dapur, Anda harus memahami aturan segitiga dapur. Aturan ini menyatakan bahwa ada tiga peralatan penting yang mempengaruhi tata letak dapur, yaitu kulkas, kompor, dan wastafel atau bak cuci piring. Ketiganya diposisikan untuk membentuk segitiga pada denah lantai Anda, sehingga bisa meningkatkan efisiensi dan aliran ruangan.
Adrian Bergman, desainer senior di British Standard by Plain English, menyebutkan bahwa tujuan dari segitiga dapur adalah untuk memungkinkan Anda bergerak dengan mulus dan mudah di antara area kerja tersebut. Meski ini bukan aturan keras dan cepat, namun Adrian menyarankan agar pemilik rumah bisa mengingatnya, apapun bentuk dan ukuran dapurnya.
Letakkan Dekat Zona Makanan
Secara ideal, Anda sebagai pemilik rumah harus mengatur dapur sedemikian rupa agar semua makanan disimpan di satu area. Dengan posisi ini, Anda bisa lebih mudah dalam mengemas bahan makanan dan mengumpulkan bahan ketika ingin memasakan dan menyiapkan makanan.
Akan lebih baik jika Anda menempatkan kulkas berdekatan dengan area makanan kering, sehingga dapat meenghemat ruang bergerak dan jadi lebih mudah saat mengatur kulkas dan dapur.
Evan Nelson, direktur kreatif di Kabinet Nelson menyatakan, “Pertimbangkan seberapa sering Anda menggunakan kulkas dan jenis barang apa yang biasanya Anda simpan di dalamnya. Jika ternyata Anda terus-menerus membuka dan menutup pintu kulkas, maka akan masuk akal untuk meletakkannya di tempat yang lebih mudah dijangkau. Di sisi lain, jika Anda cenderung menggunakan kulkas terutama untuk menyimpan makanan yang tidak perlu disimpan dalam keadaan dingin (seperti bumbu dan sisa makanan), Anda mungkin ingin meletakkannya lebih jauh dari area dengan lalu lintas tinggi.”
Dekat Meja Persiapan Makanan
Menempatkan kulkas di dekat area persiapan makan akan memudahkan proses memasak, menyediakan tempat untuk penyimpanan bahan makanan, sehingga Anda bisa lebih leluasa saat membongkar dan menyimpan barang tersebut.
Aysegul Sanford, Chef dari Foolproof Living menyebutkan bahwa menurutnya kulkas akan sangat efektif jika diletakkan berdekatan degan area persiapan memasak. Hal ini berguna untuk meminimalisir pergerakan bolak-balik mengambil barang tertentu.
Hindari Meletakkan Dekat Dengan Ruang Lalu Lintas
Dapur menjadi ruang serbaguna yang digunakan untuk memasak, makan, bersantai dan menjadi jalan utama untuk sampai ke halaman belakang rumah.
Keberadaan kulkas harus mudah diakses, namun sebaiknya hindari penempatan di area yang sering dilalui orang atau berkumpul. Sisakan ruang yang cukup agar pintu kulkas dapat terbuka sepenuhnya.
Lucy Searle, Pemimpin Redaksi Homes & Gardens memberi saran, “Jika Anda memiliki keluarga besar yang menghabiskan banyak waktu di dapur atau Anda sering menjamu di sana, pastikan lemari es Anda ditempatkan di tempat yang dapat Anda akses tanpa mengganggu kegunaan ruang dapur.
Hindari Meletakkan Kulkas di Dekat Kompor
Secara tradisional, peletakan kulkas sebaiknya jauh dari kompor dan sinar matahari langsung. Ini penting untuk memastikan kulkas Anda tidak membuang-buang energi, sehingga bisa bekerja dengan maksimal.
Jennifer Eber, editor digital Homes & Gardens menjelaskan bahwa biasanya akan ada ruang kabinet yang memisahkan kulkas dan kompor jika diletakkan bersebelahan. Hal ini kemudian akan menciptakan jarak dan pendinginan di antara kedua peralatan tersebut.
Itulah 5 posisi terbaik yang dapat dijadikan acuan saat menempatkan kulkas di dapur. Jika Anda membutuhkan jasa perbaikan kulkas, Anda bisa menemukan penyedia jasa terbaik di aplikasi Sejasa atau website sejasa.com. Teknisi berpengalaman Sejasa siap memperbaiki kulkas Anda dan melakukan service lainnya.