Di era pertumbuhan teknologi yang semakin canggih ini, TV tetap menjadi sumber hiburan dan informasi bagi kebanyakan orang, sehingga TV dan raknya masih menjadi furnitur utama di rumah. Ada banyak model rak yang dapat dijadikan pilihan dan rak TV minimalis masih menjadi model yang paling sering dipilih hingga saat ini.
Inspirasi Desain Rak TV Minimalis
Ada banyak sekali ragam pilihan rak TV yang dijual di toko furnitur maupun yang bisa dipesan sesuai keinginan. Untuk mendapat model yang paling sesuai, berikut kami rangkum model rak TV minimalis yang layak Anda jadikan inspirasi:
1. Rak TV minimalis yang satu ini merupakan salah satu model yang paling sering ditemui di rumah-rumah minimalis. Bentuknya simpel, cukup untuk meletakkan TV dan beberapa elemen tambahan seperti DVD player.
2. Rak TV modern. Rak TV ini terdiri dari dua bagian; bagian sebelah kiri untuk meletakkan TV, dan sebalah kanan tempat untuk meletakkan speaker dan hiasan berupa lukisan. Model seperti ini sengaja dipilih untuk membuat ruang menonton terkesan lebih luas.
3. Rak TV sederhana. Model rak ini terbilang cukup sederhana karena bentuknya hanya persegi panjang dengan dua tingkat rak saja. Bagian atasnya untuk meletakkan tv, dan di bawah untuk peralatan elektronik kecil lainnya.
4. Rak TV kayu. Furnitur berbahan dasar kayu selalu berhasil menciptakan interior yang mengesankan. Hal ini membuat rak TV kayu layak dijadikan pilihan untuk menjadikan ruangan terasa semakin hangat dan nyaman.
5. Rak TV kayu solid. Memilih rak TV berbahan dasar kayu solid memberi beberapa keuntungan bagi pemiliknya. Keuntungan tersebut antara lain: awet, tahan lama dan memiliki bentuk serta warna yang bagus.
6. Rak TV jati. Model rak ini berbahan dasar kayu jati ini lengkap dengan kabinet serta raknya menempel pada dinding. Rak disusun mengelilingi TV bagaikan bingkai jati serta menjadikan ruang menonton TV ini terkesan lebih megah.
7. Rak TV berbentuk L ini tampak menarik dengan banyaknya rak kecil di tiap sisinya. Rak ini dapat dijadikan tempat untuk menyimpan DVD player, kumpulan CD, serta tempat meletakkan remot TV agar tidak hilang.
8. Rak TV pallet kayu yang dilengkapi laci di sisi depannya, membuat ruang TV terlihat lebih rapi karena barang-barang kecil yang sering membuat ruangan terlihat berantakan, seperti gulungan kabel bisa disimpan di dalam laci.
9. Menawan dengan dominasi warna putih, rak TV yang masing-masing bagiannya berukuran cukup besar ini semakin elegan karena dipenuhi oleh berbagai guci modern dengan bentuk-bentuk yang unik dan menarik.
10. Rak TV dinding. Rak TV minimalis yang menempel pada dinding ini tidak hanya berfungsi untuk menaruh TV. Anda juga bisa menaruh barang-barang lain seperti buku pada lemari di sisi kiri dan kanannya serta hiasan-hiasan kecil pada rak di atasnya.
11. Rak TV persegi panjang. Enam buah rak berwarna hitam dan putih yang disusun rapi di atas TV bukan hanya bermanfaat sebagai tempat meletakkan barang saja, tapi juga menambah nilai artistik pada ruang TV satu ini.
12. Rak TV gantung. Rak TV yang menempel pada dinding ini memiliki desain yang simpel tapi menawan. Di bawahnya hanya ada satu rak yang dibagi menjadi tiga bagian dan cukup untuk menyimpan seluruh koleksi DVD milik Anda.
13. Rak TV partisi. Sekat partisi cocok dijadikan pilihan untuk membatasi ruangan pada rumah yang tak terlalu luas. Menjadikan sekat partisi sebagai rak TV dapat meminimalisasi penggunaan furnitur sehingga rumah tampak semakin lebar.
14. Pasang cermin pada rak TV. Keberadaan cermin mampu menjadikan sebuah ruangan terkesan lebih luas. Apabila ruang menonton TV Anda cukup sempit, akali dengan menempelkan cermin pada rak tv. Maka ruangan akan terasa lebar.
15. Bentuk yang bervariasi. Rak TV ini terdiri dari beberapa bagian yang tiap bagiannya memiliki bentuk berbeda. Ada bagian yang ditempel pada dinding, ada laci di bagian bawah TV, serta ada rak yang tertutup dan terbuka.
16. Kecil tapi menawan, rak TV kecil satu ini memang hanya cukup untuk meletakkan TV dan beberapa elemen penting di bawahnya. Namun semakin menarik jika ditambah hiasan berupa bunga sintetis dan beberapa bingkai foto di atasnya.
17. Rak berukuran besar. Memiliki ruang menonton TV yang lebar memungkinkan Anda memiliih bentuk rak di bawah ini. Meskipun ukuran TV yang diletakkan tidak terlalu besar, susunan seperti ini tetap membuat bentuknya tampak sesuai.
18. Showcase dan rak TV. Menyatukan rak TV dengan tempat penyimpanan barang adalah ide yang menarik. Selain menghemat tempat, ruang tamu juga tampak lebih elegan. Tambahkan penutup berbahan kaca agar keamanan barang-barang ini tetap terjaga.
19. Desain simpel dan elegan. Bentuk rak satu ini terkesan simpel, karena hanya terdiri dari dua rak dengan tinggi yang berbeda diletakkan tepat di bawah TV. Selain itu, desain ini semakin menawan karena ditempatkan hiasan vas bunga di salah satu raknya.
20. Tutup rak geser. Penutup laci pada rak TV ini dibuka dengan cara digeser, sehingga bentuknya tampak rapi dan bagus. Selain itu, pilihan warna coklat tua bernuansa earth tone memberikan sentuhan yang sempurna untuk rak TV ini.
Setelah membaca artikel di atas, kini Anda memahami bahwa rak TV bukanlah sekedar rak untuk meletakkan TV tapi juga berfungsi untuk memperindah tampilan interior rumah. Jadi jangan asal pilih! Ke-20 model rak di atas dapat Anda jadikan inspirasi untuk ruang menonton TV yang lebih keren dan menawan.