Kulkas adalah peralatan yang terus berfungsi selama 24 jam. Alat pendingin ini tentu membutuhkan perawatan yang lebih untuk tetap bekerja dan berfungsi dengan baik. Dengan melakukan service kulkas rutin, kulkas Anda dapat berfungsi lebih lama. Masih ragu untuk melakukan perawatan atau perbaikan pada kulkas? Berikut ini adalah manfaat utama service kulkas yang telah Sejasa.com rangkum untuk Anda.
Periksa Segel Pintu Kulkas
Dalam kurun waktu tiga bulan, periksa segel pintu kulkas Anda untuk memastikan tidak ada udara yang dapat keluar dan pintu dapat tertutup dengan rapat. Pintu kulkas yang tidak ditutup dengan rapat akan mengeluarkan udara dan membuat kulkas Anda bekerja jauh lebih keras untuk mempertahankan suhu makanan.
Gunakan sikat gigi, soda kue dan air untuk membersihkan bagian segel pintu dari bekas atau sisa makanan. Lakukan ini tiga bulan sekali untuk merawat kulkas dan membersihkan segel pintu kulkas Anda.
Bersihkan Kumparan Kulkas
Kumparan kulkas yang berdebu dan kotor akan memaksa kulkas Anda untuk bekerja lebih keras dan membuat banyak energi dan listrik. Kerja kulkas yang terlalu berat akan mengurangi keawetan kulkas Anda dan makanan yang berada di dalamnya pun akan lebih cepat basi.
Untuk menghindari hal tersebut, setiap tiga bulan gunakanlah penyedot debu untuk membersihkan bagian kumparan kulkas. Apabila Anda memiliki binatang peliharaan, lakukan hal tersebut minimal sebulan sekali.
Berdasarkan model kulkas yang Anda miliki, biasanya kumparan akan berlokasi di belakang atau di bawah kulkas. Apabila terletak di belakang, tarik kulkas dari tembok untuk dapat membersihkannya. Apabila terletak di bawah, Anda dapat langsung menariknya.
Bersihkan Karet Paking Kulkas
Karet paking kulkas adalah material karet yang terletak di dalam kulkas Anda untuk menjaga segel kulkas untuk menahan udara dingin di dalamnya dan menjaga udara hangat di luar agar tidak dapat masuk. Apabila udara di luar masuk, kulkas Anda akan bekerja dua kali lebih berat dan menghabiskan dua kali lebih banyak listrik dan energi.
Oleh karena itu, dua bulan sekali gunakanlah spons dan sabun pencuci piring untuk membersihkannya, gosok hingga sisa-sisa makanan dan kotoran debu hilang dan kemudian keringkan dengan lap kering untuk mencegah jamur dan lumut.
Bersihkan Saringan Air dan Ganti Secara Berkala
Sebagian besar kulkas milik keluarga merupakan kulkas yang berukuran cukup luas yang sudah memiliki pembuat es atau dispenser otomatis. Apabila kulkas Anda memiliki hal tersebut, pasti kulkas tersebut memiliki saringan air yang harus dibersihkan dan diganti secara berkala untuk menjaga kualitas air.
Sebulan sekali, gunakan sikat gigi, soda kue dan air untuk membersihkan penyaring air untuk mencegah jamur dan lumut. Apabila saringan air Anda kotor, maka air yang dikeluarkan akan menjadi jauh lebih kotor dari sebelum di saring.
Selalu masukkan air dalam keadaan hangat ketika mengisi ulang dispenser atau mesin pembuat es batu di kulkas Anda untuk mencegah munculnya bakteri.
Service Kulkas Anda Secara Berkala
Untuk membersihkan komponen-komponen inti di dalam kulkas yang sulit diakses, minimum setahun sekali panggil jasa servis kulkas untuk dapat membersihkan dan mengatur kembali kulkas Anda agar tetap berjalan dengan baik dan mulus.
Jasa service kulkas akan memastikan semua komponen penting kulkas tidak ada yang longgar atau berkarat selama kurun waktu setahun. Selain itu, mereka juga akan memeriksa temperatur kulkas agar sesuai dengan pemakaian dan jumlah makanan yang berada di dalamnya.
Servis kulkas Anda secara berkala dan minimum sekali dalam setahun untuk mempertahankan keawetan kulkas Anda. Apabila membutuhkan jasa service kulkas, Sejasa.com siap membantu! Unduh Aplikasi Sejasa di Play Store atau Apple Store sekarang, dan Anda akan terhubung dengan teknisi profesional.