model rumah sederhana

4 Keuntungan Model Rumah Sederhana

Kesederhanaan pada model rumah akan memberikan kenyamanan tertentu untuk penghuninya. Ya, interior yang sederhana dan tidak berlebihan kini menjadi pilihan banyak orang untuk mewujudkan hunian impian. Ternyata, memiliki model rumah sederhana memberikan banyak keuntungan. Apalagi, bagi Anda yang punya dana terbatas,  rumah dengan model sederhana ini bisa jadi pilihan untuk berhemat dalam membangun rumah.

Terutama untuk anak muda yang ingin punya rumah impian, konsep rumah sederhana menjadi salah satu cara untuk memiliki rumah di umur yang masih muda. Lalu apa saja kelebihan memilih rumah dengan konsep sederhana?

Keuntungan Memiliki Model Rumah Sederhana

Berikut ini beberapa keuntungan memiliki rumah model rumah sederhana dibanding konsep rumah lainnya.

Lebih Simpel

Model rumah sederhana dari interiornya sendiri sudah menyajikan nuansa yang berbeda di mana rumah memiliki pencahayaan yang cukup. Dengan pencahayaan ini, membuat rumah semakin terasa nyaman dan tenang untuk ditinggali. Interior rumah menggunakan elemen dekorasi yang tidak berlebihan, sehingga tidak terlihat sesak apalagi untuk rumah dengan luas yang terbatas. Rumah jadi terlihat lebih luas dan lega atau bisa disebut juga dengan istilah rumah sederhana tetapi tetap representatif.

Meningkatkan Kesehatan Keluarga

Meski terlihat sederhana, namun dapat menunjang dan meningkatkan kesehatan para penghuni rumah. Alasannya tentu karena rumah memiliki penataan yang optimal. Di rumah tersebut sangat minim barang-barang yang terlihat besar dan sesak,. Dengan keadaan tersebut, tidak terlalu banyak barang di dalam rumah, sehingga bisa mengurangi munculnya banyak debu yang membawa penyakit.

Penataan barang juga dilakukan secara efisien, bahkan tidak sedikit yang menggunakan konsep barang-barang multifungsi. Misalnya memiliki lemari yang bisa difungsikan sebagai tempat duduk ataupun sekat antar ruangan. Karena tidak terlalu banyak barang di rumah, proses perawatan rumah jadi lebih mudah dan tidak membutuhkan waktu yang banyak.

Lebih Mudah Mengaplikasikan Desain

Rumah sederhana dengan konsep minimalis biasanya memiliki nilai estetika yang tinggi. Ini bisa terjadi karena rumah memiliki bentuk yangsimetris. Selain itu, memungkinkan pemilik rumah untuk lebih leluasa untuk memilih desain dan mengkombinasikan warna interior. Rumah membutuhkan penyesuaian warna cat dinding, agar tampilan hunian tetap menawan meski sederhana. Jadi, rumah sederhana menggunakan permainan warna yang ditetapkan sendiri, untuk membuat kesan rumah tampak lebih luas.

Biaya Terjangkau

Membuat rumah yang sederhana tidak membutuhkan biaya yang terlalu mahal. Ini sangat cocok bagi Anda yang memang memiliki keterbatasan biaya, namun mendambakan hunian yang nyaman. Apalagi saat kondisi ekonomi seperti sekarang yang mana harga properti yang terus meningkat setiap tahun. Namun untuk rumah dengan konsep sederhana memiliki harga yang cenderung stabil. Alasannya karena rumah memiliki luas yang standar dan harganya terjangkau jadi cocok sekali untuk Anda yang tinggal sendiri atau memiliki keluarga kecil.

Untuk model rumah sederhana dengan konsep minimalis, tentu saja bisa memiliki nilai investasi yang tinggi. Sebab, rumah minimalis memiliki minat dan kebutuhan yang tinggi di kalangan masyarakat dan semakin meningkat dari hari ke hari. Jadi bisa dibilang, rumah minimalis masuk ke dalam kategori aset jangka panjang.

Apabila Anda sedang berencana membangun rumah model sederhana, memilih jasa kontraktor atau desainer rumah dari Sejasa.com. Sejasa akan membantu Anda untuk menemukan para tukang bangunan profesional, yang bisa diandalkan untuk membangun rumah sesuai keinginan. Unduh aplikasi Sejasa sekarang, dan nikmati kemudahan mendapatkan penyedia jasa berkualitas.

model rumah sederhana