Banyak orang yang memilih untuk melakukan pengecatan sendiri, namun hasil seringnya bisa jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu, kali ini tim Sejasa.com akan membantu Anda menghitung estimasi harga yang perlu Anda keluarkan bila mempekerjakan jasa pengecatan, check it out!!
Seiring berjalannya waktu, kualitas warna cat dinding di rumah kita pastinya akan menurun. Apalagi jika Anda memiliki anak kecil, pastinya harus merelakan dinding rumah yang penuh dengan coretan, atau Anda adalah tipe yang cepat bosan dengan suasana yang rumah itu-itu saja. Mengganti warna dinding adalah cara yang tepat untuk mengganti suasana rumah atau menghapus bekas coretan anak.
Harga Jasa Pengecatan Dinding
Memiliki rumah dengan warna yang cantik tentunya impian banyak orang, termaksud Anda Bukan? Banyak hal yang harus Anda perhatikan sebelum Anda memanggil penyedia jasa untuk pengecatan dinding, seperti :
- Kualitas cat yang digunakan
- Pemilihan warna yang sesuai dengan rumah Anda
- Dan yang terpenting, sesuaikan juga dengan budget yan Anda punya.
Pengecatan dinding bukan hanya dilakukan untuk orang yang baru memiliki rumah atau ingin mengganti suasananya saja, untuk Anda yang memiliki masalah seperti di bawah ini mungkin Anda harus segera melakukan pengecatan ulang:
- Cat dinding mengelupas
- Terjadi penggelembungan
- Sudut dinding aus
Untuk biaya jasa pengecatan dinding rumah berkisar antara Rp 30.000,- hingga Rp 60.000,- per meter biasanya tergantung pada model dan jenis/merk cat yang digunakan.
Pilih Jasa Pengecatan yang Tepat di Sejasa.com
Menentukan jasa pengecatan dinding rumah merupakan hal yang harus Anda perhatikan, karena hasil dari pengerjaannya akan langsung terlihat. Oleh karena itu kita harus teliti dalam memilihnya. Tentu saja semua orang menginginkan tukang yang mampu bekerja dengan cekatan dan menghasilkan hasil yang sesuai dengan harapan.
Mencari penyedia jasa yang tepat tentu merupakan hal yang penting, akan tetapi penting juga untuk Anda sesuaikan dengan budget yang Anda miliki jangan sampai melebihi batas biaya normal.
kini Sejasa.com hadir untuk membantu Anda dalam memilih jasa pemasangan kanopi yang tepat. Berikut hal yang dapat Anda lakukan di Sejasa.com:
Dapatkan beberapa penawaran dari beberapa penyedia jasa
Dengan menggunakan Sejasa.com, Anda akan mengirimkan penawaran dari beberapa penyedia jasa profesional yang terdekat di daerah Anda. Anda juga dapat mengirimkan pesan dan berdiskusi langsung dengan penyedia jasa.
Penyedia jasa pengecatan dinding di Sejasa.com telah melewati proses verifikasi oleh tim Sejasa.com. Dengan begitu, Anda akan menggunakan penyedia jasa yang valid dan memiliki kredibilitas.
Lihat portofolio pekerjaan
Setelah Anda melihat portfolio penyedia jasa, Anda dapat menanyakan pada mereka apakah mereka pernah mengerjakan proyek yang mirip dengan proyek Anda.
Jika Anda sudah menelusuri portfolio penyedia jasa tersebut, tentunya Anda juga dapat mempertimbangkan hal-hal seperti garansi, ketepatan waktu pengerjaan, dan juga hasil-hasil pekerjaan mereka.
Lihat review customer sebelumnya
Jika Anda masih belum yakin, di Sejasa.com terdapat review dari customer sebelumnya, sehingga Anda dapat mempertimbangkan penyedia jasa tersebut dilihat dari tingkat kepuasan customer terhadap para penyedia jasa yang mengirimkan penawaran jasa kepada Anda.
Nah bagaimana, apakah budget di kantong Anda sudah mencukupi? Sekian informasi dari kami mengenai biaya pengecatan dinding, serta bagaimana memilih penyedia jasa yang tepat untuk Anda. Semoga bermanfaat.