Semua bahan masakan sudah dipersiapkan, tapi saat mulai memasak kompor tidak menyala? Hal ini tentu sangat menyebalkan. Permasalahan kompor yang satu ini menjadi hal yang cukup sering terjadi. Salah satu penyebab umumnya adalah adanya penyumbatan pada regulator. Jika menghadapi situasi ini, Anda tidak perlu cemas karena Tim Sejasa akan membantu menemukan solusi yang tepat!
Simak artikel di bawah ini lebih lanjut yuk!
Daftar Isi
Penyebab Kompor Tidak Menyala Serta Cara Mengatasinya
Aliran gas menuju kompor tersumbat
Adanya sumbatan pada saluran gas menjadi penyebab umum kompor sulit menyala. Hal ini bisa terjadi akibat adanya benda asing serta kotoran yang menghalangi aliran gas menuju kompor.
Cara mengatasi:
Pastikan Anda membersihkan saluran gas dari regulator hingga ke kompor dengan alat pembersih yang tepat. Selain itu, pastikan juga pemasangan regulator dan selang kompor sudah rapat untuk mencegah kemungkinan kebocoran. Agar lebih aman dan aliran gas lancar, Anda juga dapat menggunakan karet pada ujung gas demi pemasangan yang rapat.
Pemantik dan knob kompor tidak mengeluarkan api
Permasalahan pada pemantik kompor biasanya disebabkan oleh lepasnya kabel pemantik atau adanya kotoran yang menyumbat ujung pemantik.
Cara mengatasi:
Apabila kondisi ini terjadi pada kompor Anda, cek kembali dan pastikan kabel pemantik terpasang dengan benar. Kemudian, bersihkan ujung pemantik dari kotoran menggunakan kain kering. Apabila pemantik sudah aus, segera ganti dengan yang baru agar kompor gas bisa bekerja dengan optimal.
Regulator bermasalah
Sebagai komponen penting untuk pengoperasian kompor gas, regulator yang rusak tentu akan berdampak besar. Regulator berfungsi untuk menghubungkan selang, kompor, dan tabung gas. Berikut adalah beberapa tanda regulator gas rusak:
- Mulai tercium bau gas menyengat di sekitar regulator, sebagai tanda adanya kebocoran
- Terdengar suara desisan dari regulator atau selang gas, sebagai tanda kebocoran atau kerusakan internal
- Api pada kompor cenderung kecil dan tidak stabil
- Terlihat adanya retakan atau kerusakan fisik pada badan regulator
- Kesulitan saat menyalakan kompor
Selang gas bocor
Kebocoran pada selang dapat diketahui jika Anda mulai mencium bau gas menyengat di sekitarnya.
Cara mengatasi:
Ganti selang gas dengan yang baru dan pastikan pemasangan dilakukan dengan tepat agar kompor gas bisa dinyalakan.
Kompor lembab dan basah
Pada prinsipnya, api tidak akan menyala di tempat yang berair dan lembab. Oleh karena itu, kalau kompor dalam keadaan basah, apinya tidak akan menyala.
Cara mengatasi:
Rutinlah memeriksa setiap bagian kompor yang rentan terkena air. Jika ada yang basah, maka segera bersihkan dengan kain kering sebelum menyalakan kompor gas.
Terdapat kerak di sekitar tungku kompor
Kerak di sekitar tungku kompor bisa menumpuk karena jarang dibersihkan. Keberadaan kerak ini bisa menghalangi aliran gas dan mencegah api menyala.
Cara mengatasi:
Rutinlah membersihkan tungku kompor dari kotoran dan kerak secara menyeluruh. Dengan begitu, aliran gas akan lebih lancar dan kompor bisa menyala dengan baik.
Kerusakan pada burner atau kepala kompor
Umumnya, burner yang kotor dan berkarat dapat mengganggu proses pembakaran. Hal ini akan mengakibatkan api sulit muncul dan api tidak merata.
Cara mengatasi:
Bersihkan burner secara berkala menggunakan sikat lembut. Apabila burner Anda sudah rusak parah, jangan dipakai dan segera ganti dengan yang baru.
Tips Pencegahan Kompor Rusak
Untuk mencegah munculnya permasalahan pada kompor gas, sebaiknya lakukan perawatan rutin. Mulai dari membersihkan kompor setelah selesai digunakan, memeriksa kondisi regulator dan tabung gas secara berkala, hingga memastikan tidak ada minyak dan kotoran lain yang menumpuk di burner.
Dengan mengetahui penyebab kerusakan dan cara mengatasinya, Anda bisa lebih sigap untuk menangani kompor yang tidak menyala. Apabila permasalahannya masih berlanjut, maka segera panggil jasa teknisi profesional untuk pengecekan lebih lanjut.
Anda bisa menemukan jasa service kompor gas panggilan terbaik melalui Aplikasi Sejasa atau website sejasa.com. Tersedia berbagai pilihan perbaikan yang sesuai dengan kondisi kerusakan pada unit kompor gas Anda. Service bergaransi hingga 60 hari setelah pengerjaan pertama.
Unduh Aplikasi Sejasa di Play Store atau Apple Store sekarang. Nikmati mudahnya menemukan jasa service terbaik hanya di Sejasa.