Kayu jati adalah jenis kayu keras yang paling kuat dan tahan lama. Hal itu menjadikan kayu jati sebagai bahan yang sempurna untuk furniture outdoor alias luar ruangan.
Selain memiliki tampilan yang menarik, kayu jati juga mengandung minyak alami yang membuatnya tahan air dan terlihat berkilau. Berbagai furniture berbahan kayu jati saat ini bisa Anda gunakan sebagai kursi tamu ataupun kursi santai untuk di teras rumah.
Daftar Isi
4 Alasan Kayu Jati adalah Perabotan Luar Ruangan Terbaik
Kayu Jati Tahan Cuaca
Kayu jati mampu menahan semua jenis cuaca. Dengan kandungan minyak alami pada kayu jati, membuat bahan kayu yang satu ini bisa menolak air, menjaganya agar tidak melengkung, retak, atau bahkan rapuh.
Perabotan luar ruangan berbahan kayu jati akan tahan terhadap efek keras dari hujan deras dan terik matahari. Jika kayu jati terlihat kering, lapisan minyaknya akan membuat kayu lebih bersinar.
Kayu Jati Awet dan Tahan lama
Kandungan resin dan minyak pada kayu jati mampu melindunginya dari berbagai cuaca dan menolak serangga seperti rayap. Dengan begitu, pemilihan furniture luar ruangan berbahan kayu jati membuat Anda merasa lebih aman. Anda tak perlu khawatir dengan hama atau rayap yang merusak furniture tersebut.
Kayu jati punya umur terpanjang diantara jenis kayu lainnya, sehingga tidak pecah atau retak seiring waktu seperti kayu lain. Dengan kekuatan tersebut, kayu jati sulit dipatahkan. Jika memiliki furniture jati, maka ini kan bertahan lebih lama dari yang Anda bayangkan.
Kayu Jati Mudah Dirawat
Dalam hal perawatan, furniture berbahan jati tidak membutuhkan cat atau pernis. Anda cukup rajin membersihkannya dengan lap agar tetap bersih, tidak berdebu, dan terhindar dari noda.
Tampilan Kayu Jati Sangat Indah
Salah satu poin penting kayu jati ialah keindahannya. Kayu jati terlihat sangat cantik dengan warnanya dan serat kayunya yang sangat menarik.
Furniture kayu jati luar ruangan dapat dibiarkan menjadi elemen dan menjadi warna abu-abu perak yang elegan. Sementara untuk kayu jati yang digunakan untuk keperluan dalam ruangan bisa sering diminyaki untuk mempertahankan warna coklat emasnya yang hangat.